Magelang, Perwakilan Umat Buddha Indonesia (WALUBI) setiap tahunnya menjelang hari Tri Suci Waisak Nasional, rutin melakukan kepedulian sosial kepada ribuan warga Desa Borobudur dan sekitarnya.
Dokter Mata sedang memeriksa mata Pasien.
Kegiatan bakti sosial Walubi di hari Tri Suci Waisak 2562 BE/2018, dalam berbagi kasih kepada warga yang masih membutuhkan pengobatan, dan memberikan pelayanan medis; antara lain, bedah minor, bibir sumbing, mata, operasi katarak, periksa gula darah, pusing kepala, gatal-gatal, dan di dukung para dokter spesialis seperti spesialis kandungan, spesialis THT, spesialis anak anak, spesialis kulit/kelamin, dll.
Pangdam Diponegoro Mayjen Wuryanto kunjungan keliling di bagian gigi bersama Kadinkes Jateng,Wakapolda BrigjenPol Achmad Luthfi, Murdaya Poo, Jeffry Tanudjaja.
Semua itu dilakukan selama 2 hari, mulai Jum’at 25 dan Sabtu 26 Mei 2018 di pelataran zone 1 Taman Lumbini-Candi Agung Borobudur, Jawa Tengah.
Ibu Ketua Umum Walubi, Dra.S.Hartati Murdaya,dalam sambutannya mengatakan bakti sosial ini didukung lebih dari 250 dokter relawan dan 150 para medis. “dengan adanya gerakan kemanusiaan dari semua agama di tanah air, ini diharapkan kesejukan berlanjut bagi kedamaian dalam peran warga Negara Indonesia dalam berkeluarga , bermasyarakat berbangsa dan bernegara .
Penyematan baju operasi simbolis oleh Kapuskes, Kadinkes, Hartati Murdaya, Caliadi dan berfoto bersama.
Acara di hadiri Wakapolda Jateng Brigjen Pol Drs.Achmad Luthfi, Pangdam IV Diponegoro Mayjen TNI Wuryanto SSos, Dirjen Bimas Buddha Caliadi,SH.MH, PLT Gubernur Jateng Drs.H Sudjatmiko MSi, KapusKes TNI dan Kadinkes Jawa Tengah, Murdaya Poo, Prajna Murdaya, Seksi Api Waisak 2018 : Ayu Tiarawati, Vonny dan Lily Mintarno dan pihak Taman Wisata Candi Borobudur Putu Sedana.
Hartati Murdaya, Putu Sedana, Ayu Tiarawati, Lily Mintarno, Dr.Megawati dan Vonny, berfoto bersama.